Poco F7 Pro dan poco f7 ultra resmi debut secara global setelah diperkenalkan di Singapura. Keduanya merupakan versi rebranded dari Redmi K80 series yang eksklusif untuk pasar China, tapi dengan beberapa perubahan.
Ini pertama kalinya Poco merilis model Ultra di lini F series yang ditujukan sebagai flagship killer. spesifikasi poco f7 ultra hampir menyamai ponsel flagship lainnya dengan embel-embel Ultra, termasuk hadirnya chipset Snapdragon 8 Elite.
“Untuk pertama kalinya, kami meluncurkan model Ultra yang siap membawa kekuatan dan performa ke tingkat yang lebih tinggi. Kombinasi antara fitur dan teknologi flagship menjadikan peluncuran POCO F7 Ultra dan POCO F7 Pro sebagai langkah penting dalam memperbarui pengalaman pengguna, serta memberdayakan mereka untuk memaksimalkan potensi dalam bekerja, bermain, dan berkreasi,” kata Head of Product Marketing Poco Global Angus Ng dalam pernyataan resmi yang diterima detikINET .