honda dio 110 lite telah meluncur di Jepang. Skuter matik (skutik) berdimensi mungil tersebut punya segudang kelebihan, salah satunya menggunakan mesin yang irit bahan bakar!
Disitat dari Greatbiker , Selasa (25/11), Honda Dio 110 Lite menggunakan mesin eSP 109cc dengan semburan tenaga 3,7 kw. Spesifikasi tersebut dikawinkan dengan teknologi idling stop system (ISS) yang membuat kinerja mesin lebih efisien.
